Agribusiness Marketing Game

Sudah lama sekali ingin mencoba role play sebagai salah satu metode pembelajaran kolaboratif (collaborative learning) di kelas. Sayangnya materi simulai untuk pembelajaran di kelas sangat terbatas, dan kalaupun ada biasanya berbayar.

Alhamdulillah, beberapa waktu yang lalu menemukan sebuah artikel yang dapat diterapkan di dalam kelas, sehingga apa yang selama ini diniatkan dapat terlaksana.

Sumber belajar berasal dari artikel Lanzones: An Agribusiness Marketing Simulation, sebuah simulasi resiko pemasaran komoditi Langsat di kota San Pablo, Filipina.

Simulasi ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk bekerja sama dalam kelompok dan berdiskusi dalam pengambilan keputusan pemasaran komoditi Langsat, baik melalui kontrak, pedagang pengumpul, atau menjual langsung ke pasar secara eceran. Kelebihan simulasi ini karena memberikan konteks usaha tani dengan berbagai resiko dan ketidakpastian yang dihadapi oleh petani dalam usahatani secara riil dalam proses produksi dan potensi biaya yang harus dipertimbangkan dalam pengambilan keputusan strategi pemasaran yang akan ditempuh.

Simulasi ini berlangsung kurang-lebih 4 jam, dengan peserta terdiri dari lima keompok mahasiswa. Berbeda dengan metode pembelajaran konvensional di kelas, melalui permainan ini mahasiswa terlihat lebih aktif dalam diskusi kelompok dan lebih serius dalam menyimak diskusi kelas. Melalui diskusi kelas di akhir simulasi, mahasiswa dapat belajar bagaimana masing-masing kelompok memilih strategi yang berbeda, dan alasan yang mendasari pengambilan keputusan yang berbeda.

Usaha tani menghadapi berbagai resiko, baik pada saat produksi maupun pemasaran. Pembelajaran dengan metode game ini menempatkan mahasiswa sebagai petani dengan segala resiko dan ketidakpastian yang nyata dihadapi oleh petani di lapangan. Melalui metode ini mahasiswa dapat mengapresiasi dinamika pengambilan keputusan petani dan dapat memahami bahwa suskses atau gagalnya usaha tani sangat tergantung pada pertimbangan cermat tentang kondisi yang dihadapi, dan potensi hasil yang akan diperoleh.

Blogs

Pelatihan Dinamika Kelompok dan Pengembangan Kelembagaan Kelompok Budidaya Kepiting Bakau

Ada perdebatan dan canda tawa di kelas kami

Catatan kecil dari ESP Teacher's Training Series

Survei Rumah Tangga Petani-Pengolah Sagu